Kamis, 02 Maret 2017

Materi Bahasa Indonesi Ulangan Bersama

Contoh Teks Eksplanasi


Pengangguran

Pernyataan Umum
Pengangguran adalah salah satu fenomena sosial yang berhubungan dengan aspek ketenaga kerjaan yang telah menjadi permasalahan sejak dahulu dan muncul di masyarakat.
Deretan Penjelas dan Sebab Akibat
Secara umum, fenomena sosial pengangguran ini diartikan sebagai orang dewasa yang tidak memiliki pekerjaan, sedang mencari pekerjaan, atau tidak mendapatkan suatu penghasilan.
Interpretasi
Berdasarkan uraian di atas, maka sudah barang tentu fenomena sosial pengangguran ini adalah masalah yang sangat besar dan berefek domino. Oleh karena itu harus segera dicari solusinya; salah satunya adalah dengan memperbanyak lowongan kerja atau diadakan pelatihan menjadi pengusaha.

Kaidah Kebahasaan Teks “Siklus Hidrologi”


Makna Kata dari Isilah berikut

1. hidrologi artinya ilmu tentang air dibawah tanah.
2.presipitasi artinya proses pengendapan .
3.evaporasi artinya proses terjadi apabila jumlah melekul yang keluar dari permukaan lebih besar daripada kepermukaan air.
4. transpirasi artinya pelenyapan uap air dari permukaan daun tumbuhan melalui proses biokimia dan nonkimia.
5. kondensasi artinya perubahan uap air atau benda gas menjadi benda cair pada suhu udara dibawah titik embun.
6. gravitasi artinya kekuatan ( gaya) tarik bumi.
7.retensi artinya penyimpanan zat dalam tubuh yang secara normal seharusnya dikeluarkan.
8. temperatur artinya panas dinginnya badan atau hawa.
9.energi artinya kemampuan untuk melakukan kerja.

Makna kata asing

  1. Reservoir : tandon air
  2. Freezing point : titik beku
  3. Tiny droplets : tetesan air berukuran kecil
  4. Estuary : muara; tempat bertemunya sungai dan laut


Kata Kerja Material

Kata kerja material adalah kata kerja (verba) yang menunjukan aktifitas fisik yang dapat dilihat secara nyata. Contoh kata kerja material adalah: menari, membaca, dan menulis.
Struktur kalimat dari verba material adalah: Subjek (aktor) + Verba Material + Objek (sasaran).
Contoh:
1.Sinta mengendarai mobil dengan cepat dan bagus.
2.Santi melihat kapal itu mendarat di pelabuhan.
3.Febi menulis tugasnya di buku tugas
4.Muhammad Ali memukul lawannya dengan keras
5.Aku memasak nasi goreng untuk makan malam
Adik membaca buku

Kata Kerja Relasional

Kata kerja relasional lebih menekankan pada verba atau kata kerja yang berfungsi sebagai penghubung antara subjek dan pelengkap. Kalimat yang mengandung verba relasional harus memiliki pelengkap, jika tidak maka kalimatnya akan terlihat rancu.
Struktur kalimat dari verba relasional adalah: Subjek + Verba relasional + pelengkap
Contoh :
1.Kakak merupakan anak tertua
2.Ayah memiliki motor yang sangat cepat
3.Ibu merupakan salah satu juru masak yang handal

Konjungsi

Konjungsi Eksternal
  1. Penambahan : “Proses pengambilan air oleh akar tanaman dan penguapan dari dalam tanaman disebut transpirasi.”
  2. Perbandingan (X) : “Mereka adalah kembar identik, tetapi sifat dan karakter mereka sangat berbeda.”
  3. Waktu : “Ketika sampai ke bumi, air hujan mengalir dan bergerak dari daerah yang tinggi ke daerah yang rendah.”
  4. Sebab-akibat : “Jika temperatur udara turun sampai di bawah 0° Celcius, butiran air akan berubah menjadi salju.”
Konjungsi internal
  1. Penambahan (X) : “Buah lemon mempunyai khasiat untuk mencegah sariawan karena banyak mengandung vitamin C, selain itu lemon juga dikenal manjur untuk mengobati muka kusam dan berjerawat.”
  2. Perbandingan (X) : “Masa Orientasi Siswa di salah satu sekolah di Singapura menjadi ajang untuk mendidik siswa agar bisa membuat orang lain bahagia dengan tindakan kecil, sementara itu di Indonesia, MOS dijadikan sebagai ajang pemuasan ego senior untuk menjaili para junior.”
  3. Waktu (X) : “Setelah minya goreng panas, kemudian masukkan daging fillet yang sudah dilumuri dengan adonan tepung dan bumbu.”
  4. Sebab-akibat (X) : “Karena sering berlaku kasar terhadap si anjing, akibatnya sang majikan menderita luka gigitan yang cukup dalam.”

Hubungan sebab-akibat dengan berbagai cara

“Akibat panas matahari, air dipermukaan bumi berubah wujud menjadi gas/uap dalam proses evaporasi.”
  • Dengan konjungsi : Air dipermukaan bumi berubah wujud menjadi gas/uap dalam proses evaporasi sebagai akibat dari adanya panas matahari.
  • Dengan kata kerja : Air permukaan bumi berubah wujud menjadi wujud gas/uap dalam proses evaporasi dikarenakan oleh panas matahari.
  • Dengan kata benda : Faktor yang menyebabkan air permukaan bumi berubah wujud menjadi gas/uap dalam proses evaporasi adalah panas matahari.
“Akibat panas matahari, air dipermukaan bumi berubah wujud menjadi gas/uap.”
  • Dengan konjungsi : Panas matahari mengakibatkan air permukaan bumi berubah wujud menjadi wujud gas/uap air.
  • Dengan kata kerja : Perubahan wujud air permukaan bumi menjadi wujud gas/uap air diakibatkan oleh panas matahari.
  • Dengan kata benda : Penyebab perubahan wujud air permukaan bumi menjadi wujud gas/uap air adalah panas matahari.
“Karena perbedaan temperatur di atmosfer, uap berubah menjadi air.”
  • Dengan konjungsi : Ketika temperatur di atmosfer berbeda, uap berubah menjadi air.
  • Dengan kata kerja : Uap berubah menjadi air disebabkan oleh adanya perbedaan temperatur di atmosfer.
  • Dengan kata benda : Penyebab berubahnya uap menjadi air karena perbedaan temperatur di atmosfer.
Resensi

Maryamah Karpov - Mimpi-mimpi Lintang

pesifikasi Buku ………

Penerbit : Bentang Pustaka, Yogyakarta
Pengarang : Andrea Hirata
Kelompok : Novel
Bahasa : Indonesia
Cover : softcover
Info : www,sastra balitong.multiply.com atau www.renjanaorganizer.multyply.com
Tebal : 504 halaman
Penyuting : Imam Risdiyanto
Perancang sampul :Andreas Kusumahadi
ISBN : 978-979-1227-45-2
Harga : Rp. 79.000
Genre : Roman
Tanggal terbit : 28 November 2008

Sinopsis
Maryamah Karpov - Mimpi-mimpi Lintang

Buku keempat dari tetralogi laskar pelangi .'Jika dulu aku tak menegakkan sumpah untuk sekolah setinggi-tingginya demi martabat ayahku, aku dapat melihat diriku dengan terang sore ini: sedang berdiri dengan tubuh hitam kumal, yang kelihatan hanya mataku, memegang sekop menghadapi gunungan timah, mengumpulkan nafas, menghela tenaga, mencedokinya dari pukul delapan pagi sampai magrib, menggantikan tugas ayahku, yang dulu menggantikan tugas ayahnya. Aku menolak semua itu! Aku menolak perlakuan buruk nasib kepada ayahku dan kepada kaumku. Kini Tuhan telah memeluk mimpiku. Atas nama harkat kaumku, martabat ayahku, kurasakan dalam aliran darahku saat nasib membuktikan sifatnya yang hakiki bahwa ia akan memihak kepada para pemberani.

Keberanian dan keteguhan hati telah membawa ikal pada banyak tempat dan peristiwa. Sudut-sudut dunia telah dia kunjungi demi menemukan A Ling. Apa pun ikal lakukan demi perempuan itu. Keberaniannya ditantang ketika tanda-tanda keberadaan A Ling tampak. Dia tetap mencari, meski tanda-tanda itu masih samar. Dapatkah keduanya bertemu kembali? Novel ini menceritakan semua hal tentang Laskar Pelangi, A Ling, Arai, Lintang, dan beberapa tokoh dalam cerita sebelumnya. Tetap dengan sihir kata- katanya, Anda akan dibawa Andrea pada kisah yang menakjubkan sekaligus mengharukan.

   
KEPENGARANGAN PENGARANG

Andrea merupakan lulusan program studi master of science di Perancis dan Inggris. Maryamah Karpov adalah karya pemungkasanya setelah Laskar Pelangi, Sang Pemimpi, dan Endesor. Melaluitetralogi Laskar pelangi kita akan merasakan betapa setiap kalimat yang diciptakan memiliki kekuatannya sendiri. Oleh karena itu, tentang Laskar Pelangi merupakan koleksi yang amat berharga untuk di miliki.

Kelebihan Buku

 terutama untuk gaya bertutur Andrea yang sangat bagus, eksplorasi cerita padadetil-detil pembuatan perahu dan para bajak laut selat Karimata, dan joke-joke segar dari Andrea yang menghibur. Tetap dengan sihir kata-katanya anda akan di bawa Andrea pada kisah yang menakjubkan sekaligus mengharukan.

Kekurangan buku

pada episode pertemuan Ikal dengan Aling. Aling, yang sudah dicari Ikal hingga ke ujung dunia, yang menjadi sumbu hidupnya, akhirnya bisa ditemukan melalui perjuangan yang luar biasa berat. Namun pertemuan itu sendiri hanya dikisahkan sambil lalu, ringkas dan datar, sama sekali tidak dieksplor oleh Andrea 



Tidak ada komentar:

Posting Komentar